Pemesanan layanan SayYes RSVP undangan digital dapat dilakukan melalui Platform Bridestory.
Pengguna harus melakukan registrasi dan login ke akun Bridestory untuk dapat melakukan pemesanan layanan Bridestory.
Pengguna dapat memilih paket layanan yang diinginkan sesuai dengan harga yang tertera di Platform Bridestory. Setelah memilih paket layanan, pengguna akan diarahkan ke halaman pembayaran.
Pengguna harus melakukan pembayaran penuh terhadap layanan yang dipilih, setelah pembayaran berhasil pengguna dapat menggunakan dashboard SayYes RSVP dan melakukan kustomisasi sesuai dengan pilihan yang tersedia.
Pengguna dapat memilih undangan digital menggunakan desain template yang sudah disediakan oleh SayYes RSVP.
Pengguna akan mendapatkan domain website menggunakan format standar yang disediakan SayYes RSVP, yaitu: ____.bridestory.id atau ourstory.bridestory.com/_____
Pengguna menyadari bahwa pada undangan digital, Pengguna perlu mengatur dan mengisi konten undangan digital secara mandiri melalui Dashboard sesuai dengan template yang telah disediakan oleh SayYes RSVP (contoh: jadwal acara, lokasi, galeri foto, hashtag, dll).
Pengguna menyadari bahwa media tambahan terbatas pada fitur yang sudah ada di dalam template dan penggantian font, warna elemen, maupun tambahan area baru pada tampilan layout tidak memungkinkan pada undangan digital non-custom.
Produk Undangan Digital dapat diakses selama 6 bulan setelah website diaktifkan oleh Pengguna.
Setelah Undangan Digital diaktifkan, tanggal pernikahan yang tercantum pada Website tidak dapat diubah. Hubungi Customer Support Bridestory untuk mengganti tanggal pernikahan Anda.
Data RSVP tamu dan riwayat transaksi Hadiah yang dapat Anda lihat pada halaman dashboard, hanya dapat diakses selama 6 bulan setelah website diaktifkan oleh Pengguna.
B. Custom Design
Pengguna dapat menambahkan satu bagian custom yang tidak terdapat pada template undangan digital SayYes RSVP. Contoh: Area informasi dress code, musik, how we met, atau lainnya. Desain custom sudah termasuk domain website custom yang dapat Pengguna tentukan sendiri.
Pengguna menyadari bahwa waktu pengerjaan undangan digital custom design bervariasi sesuai dengan tipe desain undangan, terhitung dari tanggal pemesanan hingga hari penyebaran undangan sebagai berikut:
Semi Custom: H-24 penyebaran undangan
Full Custom: H-24 penyebaran undangan
Custom+Illustration: H-32 penyebaran undangan
Jika Pengguna memesan di bawah ketentuan waktu di atas, maka Pengguna perlu membayar biaya fast track dengan ketentuan biaya sebagai berikut:
Semi Custom <H-24 +50% dari harga add-on semi custom <H-12 +100% dari harga add-on semi custom
Full Custom <H-24 +50% dari harga add-on full custom <H-12 +100% dari harga add-on full custom
Custom + Illustration <H-32 +50% dari harga add-on custom dan illustration <H-16 +100% dari harga add-on custom dan illustration
Konsep desain akan disepakati bersama di awal proses, setelah pembayaran berhasil dilakukan. Setelah konsep disetujui dan desain awal (preview) diterbitkan, konsep tersebut akan di-lock dan tidak dapat diubah.
Pengguna dapat melakukan revisi desain maksimal sebanyak 2 kali, selama tidak mengubah konsep yang telah disepakati. Jika Anda ingin mengubah konsep setelah proses pembuatan desain dimulai dan terdapat perbedaan moodboard dari kesepakatan awal, maka akan dikenakan biaya pembuatan custom design undangan digital yang baru.
Hasil revisi bervariasi sesuai dengan tipe desain undangan sebagai berikut: Semi Custom: 3 hari kerja dari feedback Full Custom: 5 hari kerja dari feedback Custom+Illustration: 7 hari kerja dari feedback
Pengguna menyadari bahwa semua desain custom akan digunakan sebagai template dan ditampilkan di halaman portofolio SayYes RSVP. Jika Pengguna ingin desain tersebut bersifat eksklusif, Pengguna dapat membeli paket tambahan “Jadikan Desain Eksklusif”.
Komentar
0 komentar
Harap masuk untuk memberikan komentar.